Daihatsu Sirion 1.500 cc Keluar 6 Bulan Lagi

Diposting oleh Sulistyo , Rabu, 26 Februari 2014 04.10

Produsen mobil Daihatsu terkenal sangat kuat di sektor mobil model Multi Purpose Vehicle (MPV) maupun Sport Utility Vehicle (SUV) namun tidak begitu halnya dengan segmen hatchback yang saat ini sedang menjadi tren masyarakat kelas menengah. Harga Mobil Daihatsu Sirion 2014

Karena itu, Daihatsu pun berniat menguatkan keberadaannya dengan rencana menghadirkan Sirion bermesin 1.500 cc.

Head Domestic Marketing Division PT Astra Daihatsu Motor, Rio Sanggau mengatakan bahwa saat ini kemungkinan kelahiran Sirion bermesin 1.500 cc sedang dipelajari dengan intensif oleh Daihatsu. Spesifikasi Daihatsu Sirion

Bila jadi dibawa, mobil ini akan menemani varian Sirion yang sebelumnya hanya menyediakan mesin 1.300 cc. Jadi nantinya akan ada Sirion bermesin 1.300 cc dan Sirion bermesin 1.500 cc.

"Sedang kami pelajari. Bila tidak ada halangan, 6 bulan dari sekarang kita akan bawa," buka Rio.

Rio lalu mengatakan bahwa ketika dilahirkan di Indonesia nanti, mobil yang sekilas mirip dengan Daihatsu Sirion atau Perodua Myvi yang diperkuat dengan mesin kapasitas 1.300 cc tersebut akan diberikan banyak keistimewaan.

"Kita mau bawanya dalam konsep special edition. Jadi tidak akan standar, ada beberapa aksesoris yang kita tambahnya," kata Rio.

"Di luar pelek dan bumper bisa diganti dengan yang lebih sporty. Di bagian dalam juga akan berbeda," cetusnya lagi.

Sirion bermesin 1.500 cc ini sendiri mampu menghasilkan tenaga 102 hp pada 6.000 rpm dan torsi 136 Nm pada 4.400 rpm.

Bisa jadi, tampang Sirion ini akan mirip dengan Sirion Extreme yang di Malaysia diberikan tampang lebih sporty berkat bodykit disekucur tubuh mobil tersebut. Contohnya menggunakan bumper yang cukup unik. Bentangan bumper semakin apik dengan spoiler yang diberi chrome dan lampu kabut.

Penampilannya semakin atraktif ketika pelek terbaru melekat di keempat kaki Daihatsu Sirion Extreme yang di Malaysia disediakan dalam 2 pilihan transmisi otomatis dan manual.

Dalam uji coba internal Perodua, mobil tersebut mampu mencapai 100 km dari titik diam dengan hitungan waktu 9,98 detik (untuk manual). Sementara konsumsi BBM mobil tersebut diklaim Perodua 15,9 km per liter untuk versi manual dan 12,9 km per liter untuk versi otomatis.

0 Response to "Daihatsu Sirion 1.500 cc Keluar 6 Bulan Lagi"

Posting Komentar